Bandung, sekilasjabar.co – Persib Bandung sudah menunjuk Luis Milla, untuk mengisi posisi pelatih di kompetisi Liga 1 2022-2023 yang saat ini akan memasuki pekan keenam.
Pelatih asal Spanyol itu, dikenalkan secara langsung oleh manajemen Persib di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin (22/8/2022). Pada kesempatan tersebut, hadir jajaran manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB).
Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono, manajemen Persib membutuhkan waktu untuk mendapatkan Luis Milla, setelah sebelumnya Robert Rene Alberts memutuskan untuk mundur dari jabatannya.
“Jadi proses untuk merekrut Luis Milla memang butuh waktu dan melewati beberapa diskusi, kita selalu diskusi,” kata Teddy di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin (22/8/2022).
Teddy menuturkan, ada beberapa pertimbangan yang membuat manajemen memutuskan untuk menunjuk Luis Milla sebagai pelatih Persib di kompetisi Liga 1 2022-2023.
“Dan dengan pengalaman Luis Milla sebagai pemain dan pelatih dengan reputasi internasional sebagai pelatih Timnas Spanyol U-21 dan Indonesia,” ujarnya.
Manajemen Persib menurut Teddy, memberikan kontrak dengan durasi dua tahun dan opsi perpanjangan. Durasi tersebut, sudah disepakati oleh kedua belah pihak.
“Setelah kita diskusi akhirnya beliau setuju bergabung dengan persib dengan opsi kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan,” jelas Teddy.
Sementara itu, Persib akan melakoni pertandingan pekan keenam kompetisi Liga 1 2022-2023 menghadapi Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Selasa (23/8/2022). (Fifi Nofita)