Beranda Uncategorized Masuk Grup G, Ini Jadwal Persib di AFC Champions League Two 2025/2026

Masuk Grup G, Ini Jadwal Persib di AFC Champions League Two 2025/2026

454
0

Bandung, sekilasjabar.co – Persib Bandung masuk dalam Grup G AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026, setelah AFC menggelar drawing di Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (15/8/2025).

Dalam Grup G AFC Champions League Two 2025/2026, Persib berada satu Grup dengan Bangkok United (Thailand), Selangor FC (Malaysia) dan Lion City Sailors FC (Singapura).

Pada fase Grup AFC Champions League Two 2025/2026, Persib akan mengawali pertandingan dengan menjamu wakil Singapura, Lion City Sailors FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis, 18 September 2025 mendatang.

Bagi skuad Maung Bandung, Lion City Sailors FC bukan klub yang baru dihadapi. Lantaran, pada musim lalu Persib sudah sempat bertemu dengan tim asal Singapura ini di ACL Two.

Pada dua pertemuan di fase Grup AFC Champions League Two musim kemarin, skuad Maung Bandung bermain imbang 1-1 di kandang dan mencatat kemenangan 3-2 saat bermain di Singapura.

Berikut jadwal pertandingan lengkap Persib di fase grup AFC Champions League Two 2025/2026 seperti yang sudah dirilis Persib dalam laman resminya.

Kamis, 18 September 2025: Persib vs Lion City Sailors FC

Rabu, 1 Oktober 2025: Bangkok United vs Persib

Kamis, 23 Oktober 2025: Persib vs Selangor FC

Kamis, 6 November 2025: Selangor FC vs Persib

Rabu, 26 November 2025: Lion City Sailors FC vs Persib

Rabu, 10 Desember 2025: Persib vs Bangkok United. (Fifi Nofita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here